Cara Menonaktifkan atau Disable IP Autoconfiguration IPv4 Pada Laptop/PC - BN

29 Dec 2015

Cara Menonaktifkan atau Disable IP Autoconfiguration IPv4 Pada Laptop/PC

Tulisan ini berangkat dari pengalaman maintenance di salah satu instansi, persoalannya mau koneksi ke jaringan internet dengan LAN tidak mau padahal IP Adrress udah bener. Pusing nyari-nyari akhir kudapat juga troublenya ternyata IP laptop saya seperti ini lihat yang kotak merah:



Karna IP autoconfigurationnya aktif jadi yang terbaca buka ip yang kita input, nah solusinya ikuti langkah berikut ya guy's:

1. Masuk lewat Commant Front ( CMD), biasanya lokasinya di accesorris atau buka program file terus masuk di sistem 32 nah buka dengan RUN Administrator. Nah kebetulan CMD nya saya udah buat shortcutnya di layar depan.


2. Selanjutnya ketik di layar CMD netsh interface ipv4 show inter Seperti tampak dibawah ini pilih ikuti sesuai gambar ya angka 5 bisa jadi berbeda dengan laptop kalian :


3. Lanjut Ketik 

[ netsh interface ipv4 set interface 17 dadtransmit=0 store=persistent ]
dan tunggu sampai muncul tulisan OK seperti di bawah ini:



Nah guy's ini sudah oke silahkan lanjutkan utak-atik laptopnya lagi ya.

Catatan di beberapa refenrensi lannya, ada menyebutkan bahwa melakukan 3 proses seperti diatas perlu dilakukan pengaturan lanjut agar Windows tidak akan melakukan permintaan IP address kepada DHCP Server pada saat start up . Namun dalam hal ini saya tidka mengikuti proses tersebut karena saya hanya ingin menon-aktifkan penggunaan autoconfiguration. Namun untuk berbagi ilmu berikut saya sertakan langkah-langkah untk menon-aktifkan permintaan IP address kepada DHCP address:
Buka menu Run (tekan tombol Win + R pada keyboard) kemudian ketik services.msc lalu tekan tombol Enter pada keyboard.

  1. Buka menu Run (tekan tombol Win + R pada keyboard) lalu ketikan services.msc lalu tekan tombol Enter pada keyboard.


  2.   Setelah itu akan muncul sebuah jendela Services. Cari menu dengan nama DHCP Client.


  3.   Setelah itu akan muncul sebuah jendela DHCP Client Properties. Pada bagian Startup typpilih disabled.



  4.   Setelah itu tekan tombol OK lalu restart PC tersebut.

Oke kawan sekian dulu ya sharing-sharingnya , semoga bermanfaat.... +Barokong Network 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda